Daily Inspiration

Selamat Datang Ke Blog Inspirasi Sehari-hari

Custom Search

Pada saat kelas terakhir dalam mengakhiri semester lama, seorang guru SMA memberikan tugas "proyek kelas" kepada setiap siswa. Proyek kelas yang dilakukan adalah memanggil semua siswa satu persatu datang ke depan kelas. Sang guru menyematkan sebuah pita biru pada dada mereka dengan tulisan, “Siapa Aku Ini? Aku Begitu Berarti Untuk Mengubahkan Orang Lain Di dunia.”

Kemudian sang guru memberikan tiga pita biru lainnya kepada masing-masing siswa, dan menyuruh mereka keluar untuk membagikan kepada siapa saja orang yang mereka jumpai dan kenal memiliki arti baginya. Dengan cara, menyematkan satu dari dari tiga pita ke dada orang yang mereka temui atau orang yang memiliki arti baginya, kemudian menyerahkan dua pita lainnya pada si penerima pita, kemudia si penerima pita akan menyerahkan pita yang dia terima kepada orang lain yang memiliki arti baginya. Setiap orang yang mendapat pita, harus melakukan hal yang sama kepada orang lain.

Salah seorang siswa, menemui seorang manager muda dari perusahaan di dekat sekolah mereka. Orang yang ditemuinya itu seorang manajer muda yang pernah menolongnya dengan cara memberikan nasihat untuk memilih karir hidupnya dan menasihinya agar lebih bersungguh-sungguh dalam belajar dan menuntut ilmu.

Kemudian sang eksekutif muda, sesuai dari anjuran siswa yang menyematkan pita biru di dadanya harus membawa tiga pita lagi dan menyematkannya pada orang lain yang ditemuinya. Sang eksekutif muda membawa dua pita biru yang diberikan kepadanya kepada bossnya, seorang yang dikenal sangat ketat, kecut dan selalu memarahi pegawai-pegawainya. Dia mengatakan “Saya sangat mengagumi anda karena anda adalah seorang jenius yang kreatif. Bolehkan saya menyematkan pita biru yang ada ditangan saya ini, di dada anda sebagai penghargaan" Kemudian dia meneruskan "Ini adalah sebuah proyek dari sekolah menengah yang ada disamping kantor kita, dan saya telah di berikan penghargaan oleh salah seorang siswa mereka karena telah menolongnya memberikan nasihat untuk karirnya.”

Sang Boss merasa heran, dengan senang menerima pita pemberiannya. Malam itu dia pulang kerumahnya dan menemui anaknya sedang duduk sendirian di ruangan tamu dengan wajah murung. Dia duduk di samping anaknya sambil berkata. Tadi terjadi sesuatu yang ajaib di kantor, ayah. Salah seorang staff ayah memberikan ayah, sebuah pita biru dan mengatakan bahwa "ayah adalah seorang yang dia kagumi sebagai seorang yang jenius yang kreatif". Padahal selama ini ayah selalu menghidupkan suatu kehidupan yang penuh ketegangan dan kurang memperhatikanmu, dan selalu memarahi kamu kalau angkamu di sekolah tidak terlalu bagus atau kamarmu berantakan"!

Ayah ingin menyematkan pita biru ini didadamu, "karena kamu sangat berarti bagi ayah. Engkau anakku, engkau adalah orang kedua yang sangat berharga bagi ayah, setelah ibumu, aku sangat mencintai dan mengasihi engkau.”

Sang anak sangat terperanjat dan keheranan mendengar ucapan ayahnya dan segera menangis dengan sangat sedih sambil memeluk ayahnya. Dia menangis tersedu-sedu seolah-olah tangisnya tidak dapat dihentikan, tubuhnya tampak bergoncang dengan keras sementara sang anak menangis kemudian dia berkata: “Tadi baru saya selesai menulis sepucuk surat untuk Papa dan Mama di atas meja di kamar tidurku. Saya meminta maaf karena saya hampir mau membunuh diri, dan saya menjelaskan apa sebabnya. Saya merasa ayah dan ibu tidak memperdulikan saya sama sekali, saya sempat mengambil keputusan untuk bunuh diri, sesudah Papa dan Mama tertidur malam ini. Surat yang ku tulis itu saya letakkan diatas meja tulisku di kamar. Sekarang saya tidak memerlukan surat itu lagi sekarang.”

Sang anak memeluk kuat ayahnya, ayahnya sangat terharu dan ketika memasuki kamar tidur anaknya menemukan surat yang penuh berisi perasaan berduka dari hati yang hancur, sudah berubah menjadi hati yang penuh rasa penyesalan. Bahwa selama ini, perasaan yang didapatkannya adalah salah. Ternyata ayahnya sangat mencintai dan mengasihinya, dan kata-kata sang ayah "kamu sangat berarti sekali bagiku", terus terngiang di telinganya.

Besok paginya sang Ayah yang berprofesi sebagai seorang Boss, kembali ke kantornya sebagai seorang yang telah berubah total. Dia tidak lagi kecut, terlalu ketat dan tegang telah berubah menjadi orang yang sabar dan disegani.

Eksekutif muda yang memberanikan diri memberikan pita kepada atasannya, meneruskan menolong orang-orang muda lainnya dengan merencanakan karir dan hari depan mereka, salah satu diantaranya adalah anak dari atasannya, dan dia selalu berusaha meyakinkan kepada masing-masing mereka bahwa mereka sangat berarti baginya.

Siswa dan seluruh kelas belajar suatu hal yang sangat penting: "Siapapun Anda Mempunyai Arti Penting Bagi Orang Lain Didunia Ini"
Saya ingin meyakinkan bahwa "KITA MASING-MASING SANGAT BERHARGA,BAGI ORANG LAIN"
Apapun yang kita lakukan atau sudah pernah kita lakukan, apapun yang kita pilih untuk kita lakukan, saya percaya memiliki arti tersendiri bagi masing-masing orang yang kita temui. Katakan dan kirimkan pesan manis bagi setiap orang yang anda kasihi di malam damai ini "engkau sangat berharga dan berarti bagiku dan engkau dapat mengubah dunia"
Selamat Natal dan biarlah Damai Natal tetap ada dalam hati kita!

Jakarta, 24 Desember 2009, 16.58Pm


read more..

Stephen Covey, seorang motivator dan penulis buku "The Seven Habits" pada suatu kesempatan memberikan kuliah tentang manajemen stress. Covey mengangkat sebuah gelas yang berisi penuh dengan air. Kemudian dia bertanya kepada pendegarnya,"Menurut anda berapa berat segelas air di tangan saya ini?"
Para hadirin mulai menjawab. Jawaban berkisar antara 200 gr, sampai 500 gr.
Kemudian Covey melanjutkan pengajarannya dan berkata,"Ini bukan masalah berat gelas ini" sambil mengangkat gelas di tangannya, kemudian dia melanjutkan "tapi tergantung berapa lama anda memegangnya."
Lebih lanjut Stephen Covey mulai menjelaskan "Jika saya memegangnya selama satu menit, tidak ada masalah. Jika saya memegangnya selama satu jam, tangan kanan saya akan sakit. Dan jika saya memegangnya selama satu hari penuh. Mungkin anda perlu memanggilkan ambulan untuk saya."

Selanjutnya sambil berjalan ke kiri dan kanan Covey melanjutkan pembicaraannya "Beratnya sebenarnya sama. Tetapi semakin lama saya memegangnya, maka bebannya akan semakin berat."

Beban Dan Hidup
Semua mahluk hidup memiliki beban. Tidak ada seorangpun di dunia ini hidup tanpa bebam, tanpa terkecuali. Selagi jantung berdenyut atau masih ada tanda kehidupan kita pasti memiliki beban. Orang-orang sudah tidak memiliki beban adalah apabila sudah berada di bawah tanah atau meninggal. Beban setiap orang berbeda antara satu dengan yang lain. Beban yang dimiliki setiap orang tergantung dari pola pikir atau persepsi. Persepsi sangat mempengaruhi beban bagi setiap orang. Stephen Covey menulis "10% dalam kehidupan terjadi di luar kemampuan kita dan 90% dalam kehidupan adalah atas kontrol kita"
Mengapa?
10% dalam kehidupan di luar kontrol misalnya jalanan macet, kita tidak bisa memprediksi macet. Pesawat terbang landing terlambat, sehingga mempengaruhi penerbangan selanjutnya, kita tidaka bisa memaksa agar pesawat terbang tiba tepat waktu dan berangkat tepat waktu. Tiba-tiba saat menyetir di jalan raya kendaraan disalib, kita tidak bisa memberhentikan orang untuk tidak menyalib, saat berkendaraan di jalan raya.

90% masalah yang datang ke dalam kehidupan bisa dikontrol. Sebagai contoh, apabila seseorang menyalib kendaraan anda saat berkendaraan, tidak perlu membalas menyalib. Karena dengan menyalib sama dengan menambah beban dan menyulut emosi anda dan si pengendara yang berusaha menyalib.

Seseorang pernah mempermalukan saya di depan banyak orang, pilihan ada di tangan saya. Apabila saya bereaksi akan menimbulkan aksi, sehingga akan menambah panas situasi. Memilih diam dan tak bereaksi adalah cara terbaik dalam menghadapi beban atau masalah yang tiba-tiba datang. Anda diam bukan berarti bodoh dan kalah. Tetapi diam dan tak bereaksi suatu cara untuk mengontrol emosi. Anda sendirilah pengontrol cara pandang, cara pikir yang akan menghasilkan reaksi. Memiliki kesadaran bahwa 90% kehidupan berada dibawah kendali anda sendiri. Berhadapan dengan setiap masalah dan beban yang datang dalam keseharian pastikan anda memiliki pola pandang bahwa "90% atas kendali anda". Anda akan mengendalikan reaksi anda terhadap situasi seberat apapun yang ada dihadapan anda. Dengan kata lain cara pandang atau persepsi sangat berhubungan erat terhadap segala beban yang kita sedang kita hadapi.

Saat anda membaca tulisan ini mungkin anda memiliki beban yang berat, cobaan yang menurut anda sangat menyesakkan sehingga mengganggu kehidupan keseharian anda. Mari, coba telaah dan lihat beban yang sedang anda hadapi, dengan cara pandang positif. Lihat beban atau masalah yang sedang anda hadapi dengan kepala dingin. Jangan lihat beban yang sedang anda hadapi dengan cara pandang negative. Karena apabila anda memandang beban anda dengan cara pandang negative maka beban yang anda hadapi akan semakin terasa berat bahkan dapat membawa petaka bagi diri anda sendiri. Pandanglah beban dan masalah yang sedang anda hadapi adalah suatu ujian bagi masa depan anda. Jangan padang masalah dengan cara pandang negative. Pandang setiap masalah anda dengan cara pandang positif. Karena dibalik suatu ujian akan ada bonus yang lebih besar. Beban hanya merupakan ujian agar anda semakin kuat dari hari ke sehari. Hidup akan semakin hidup dan bergairah dengan beban yang datang kepada anda. Percayalah anda tidak akan pernah mendapatkan beban di luar kemampuan anda!

Menurut Stephen Covey, "Jika kita membawa beban kita terus menerus, maka lambat laun kita tidak akan sanggup membawanya lagi. Beban itu akan meningkat beratnya."Lebih lanjut Stephen Covey kemudian mengangkat gelas berisi air dan dia katakan "Saat ini yang harus kita lakukan adalah meletakkan gelas tersebut. Istirahat sejenak, kemudian mengangkatnya kembali."

Letakkan dan tinggalkan beban hidup yang menghimpit hanya kepadaNya. Karena Dia hanya sejauh doa. Kekuatan, kepintaran, teman, saudara bahkan pasangan kita sekalipun tidak dapat mengatasi segala beban dalam kehidupan. Biarkan Dia yang akan menolong melepaskan segala beban anda. Hidup ini singkat dan terlalu sayang untuk dilewatkan berlama-lama memikul beban. Nikmatilah dan manfaatkanlah sebaik-baiknya hidup anda dalam berbagi dan menolong sesama. Berbagi dan menolong adalah salah satu terapi untuk melepaskan beban. Banyak hal indah tidak dapat disentuh atau dilihat dengan nyata tapi kita bisa rasakan melalui relung hati.

BACA ARTIKEL LAINNYA:

read more..

Perjalanan menuju kesempurnaan adalah proses yang menentukan setiap tapak langkah dalam kehidupan. Setiap hembusan nafas, detak jantung, dari siang menuju malam. Semua menuju titik yang sama, yaitu kesempurnaan. Setiap insan mempunyai hak yang sama atas waktu. Tidak ada seorangpun melebihi dari yang lain. Namun tak jarang setiap orang berbeda dalam menyikapi waktu. Ada yang berjuang untuk melewati waktu dengan membunuh waktu. Tidak sedikit pula yang merasakan sempitnya kesempatan waktu yang ia miliki.

Menjadi pertanyaan, apa yang menjadi rahasia terbesar dalam hidup? Jawabnya adalah melewati setiap detik, menit, jam, hari, bulan bahkan tahun yang dikatakan waktu dengan penuh makna. Makna tentang cinta, ilmu, dan iman bagi kehidupan. Bagaimana cara untuk menyikapi agar hidup lebih memiliki makna?

3 Hal Penting Bermakna Bagi Kehidupan:

1.Cinta/Kasih Sayang
Dengan adanya cinta dalam setiap hati manusia dapat menjadikan hidupnya terasa lebih indah dan bermakna. Dengan adanya cinta dalam hati dapat mengekspresikan cara berpikir positif terhadap orang orang, dan akan lebih berempati terhadap orang lain dan lingkungan, sehingga membiasakan diri manjadi penolong bagi orang-orang yang berada di sekitar lingkungan dimana dia berada.
Sikap egois banyak kita jumpai dalam kehidupan sehari-hari, bahkan kitapuin tanpa kita sadari melakukannya. Oleh karena adanya cinta dalam hati, akan lebih mudah untuk nenerima mereka apa adanya dan jadilah PENOLONG bagi mereka.
Apabila anda telah berbuat baik mereka, dan orang lain mungkin akan berprasangka bahwa ada maksud-maksud buruk di balik perbuatan baik yang kau lakukan, tetaplah berbuat baik selalu dan jadilah PENOLONG, sebab cinta akan menutupi segalanya. Segala hal akan terliha baik. Jangan pernah bosan untuk berbuat baik itulah makna sesungguhnya dari cinta, sehingga orang lain akan merasakan bahwa kehidupan anda membawa makna tersendiri bagi mereka.

2. Ilmu Pengetahuan
Seseorang yang memiliki ilmu maka hidupnya akan menjadi lebih mudah. Benarkah itu? Ya, memang sangat benar, itu sebabnya semua anak diwajibkan untuk bersekolah setinggi mungkin, agar memiliki, kehidupan lebih nyaman terutama dari hal finansial. Memang ada beberapa bahkan segelintir orang saja yang sukses, tanpa menimba ilmu secara formal. Tetapi, disadari atau tidak karena ilmulah membuat seseorang dapat memiliki pekerjaan yang mapan sehingga menghasilkan finansial yang dapat mencukupi kebutuhan sehari-hari. Saat memasuki arena pekerjaan oleh sebab ilmu yang telah digali, sering terjadi kendala tanpa kita sadari. Apa yang dapt kita perbuat agar bisa merasakan makna hidup lebih terasa.

Saat seseorang sukses, karier meningkat cepat dengan usia masih muda, sangat mungkin terjadi teman-teman yang iri hati atau cemburu. Apa yang dapat dilakukan? Teruskan kesuksesanmu dan jadilah PENOLONG, terutama bagi orang-orang yang iri hari dan cemburu pada kesuksesanmu. Mungkin kebaikan yang anda lakukan hari ini, bisa saja akan dilupakan orang, tetapi, teruslah berbuat baik dan jadilah PENOLONG.
Seorang teman anda menipumu di dalam pekerjaan, padahal anda sudah berusaha menjadi seorang yang jujur dan terbuka, walau sakit hati, tetapi, tetaplah bersikap jujur dan terbuka setiap saat dan jadilah PENOLONG.

Terkadang dalam kehidupan anda telah bangun dan rajut network bertahun-tahun lamanya, seseorang menghancurkan hanya dalam satu malam, jangan berhenti, tetap bangun kembali jaringan atau network tetap jadilah seorang PENOLONG
Dalam hati anda menemukan kedamaian dan kebahagiaan tetapi ada saja orang lain yang mungkin akan iri hati kepadamu tanpa sebab, tetaplah berbahagia dan jadilah seorang PENOLONG. Makna kehidupaan tertinggi dari memiliki ilmu adalah memiliki cara pikir positif, dengan cara memberikan yang terbaik dari apa yang anda miliki mungkin tidak akan pernah cukup, tetapi tetap berikan yang terbaik dan jadilah seorang PENOLONG.

3. Iman
Seseorang yang memiliki iman hidupnya akan lebih terarah.Iman adalah bentuk kepercayaan bahwa ada seorang yang akan dapat membantu anda untuk melakukan yang terbaik di luar kemampuan anda.
Sadar atau tidak anda menjadi seorang penolong karena eratnya ikatan hubungan akrab Iman anda dengan sang Pencipta. Tanpa adanya ikatan erat Iman anda denga Sang Pencipta, niscaya anda dapat menjadi seorang PENOLONG bagi seseorang di lingkungan anda.

Abaikan apa yang orang lain pikir atas perbuatan baik yang anda lakukan, percayalah bahwa mata Tuhan senantiasa tertuju pada orang-orang yang jujur, Dia dapat melihat ketulusan hati anda dan Dia selalu siap menjadi PENOLONG anda, serta menjadikan anda menjadi PENOLONG bagi setiap orang di lingkungan anda.
Jangan pedulikan apa yang orang lain pikir atas perbuatan baik yang anda. Tetapi, percayalah bahwa mata Tuhan tertuju pada orang-orang yang jujur, dan Dia dapat melihat ketulusan hati anda dan jadilah PENOLONG.
Menjadi seorang penolong, tidak perlu di lihat, dipuji dan disanjung orang atau manusia, sebab Tuhan lebih mengetahui segala isi hati dan ketulusan hati kita.....!
Galatia 6:2 "Bertolong-tolonganlah menanggung bebanmu!"

read more..

"Harapan adalah daya tarik yang kuat. Harapkan hal-hal yang anda inginkan,
dan jangan mengharapkan hal-hal yang tidak anda inginkan"

Realitas saat kini atau hidup kita saat ini adalah hasil dari pikiran-pikiran yang telah kita pikirkan. Semua akan berubah begitu kita mulai mengubah pikiran dan perasaan kita. Manusia dapat mengubah dirinya sendiri dan menguasai diri adalah kesimpulan akal karena menyadari kekuatan pikiran yang benar.

Saat ini banyak orang mengidap perasaan kurang percaya diri alias minder atau rasa tak sanggup, rasa tidak berarti. Sementara sebagian orang berusaha belajar untuk memiliki kepercayaan diri. Sebagian lagi memangg memiliki kepercayaan diri yang teguh, sehingga dia nampak tanpa keraguan melangkah, berbicara dan berbagai kesempatan baik selalu diraihnya.
Ternyata kepercayaan diri memegang peranan sangat penting dalam keberhasilan seseorang. Banyak kesempatan terlewatkan dalam berbagai kesempatan baik jika tidak memiliki percaya diri. Krisis kepercayaan diri merupakan salah satu penghambat terbesar dalam bertindak dan mengambil keputusan. Akibat dari tidak adanya kepercayaan pada diri bukan hanya ragu untuk bertindak, tetapi dapat tidak bertindak sama sekali. Pertanyaa yang perlu dipertartanyakan saat ini adalah, apakah anda memiliki kepercayaan diri sehingga anda dengan penuh kepercayaan dlam setiap kesempatan dan keadaan? Beberapa ciri-ciri orang yang tidak percaya diri, apakah anda salah satu orang yang tidak memiliki rasa percaya diri.

2 Ciri Khas Orang Yang Tidak "Percaya Diri"

1. Senang Membicarakan Kejelekan Orang Lain
Seorang Filsuf Budha mengatakan bahwa "Diri kita adalah akibat dari apa yang sudah kita pikirkan"
Saat seseorang merasa dirinya “jelek” dia akan berusaha mencari teman dan membuat orang lain supaya terlihat tidak lebih baik dari dirinya. Oleh karena dia merasa "jelek" maka dia akan berusaha membicarakan kejelekan orang lain atau berusaha menjelek-jelekkan orang supaya terkesan tidak ada yang lebih baik darinya. Maksudnya adalah jika orang lain sudah terungkap kejelekannya maka dia merasa bahwa dia tidak menjadi orang yang paling jelek. "Jelek" bukan dalam masalah fisik tetapi tingkah laku atau perbuatandan kemampuan. Jika anda sering berhadapan dengan orang yang suka membicarakan kejelekan orang lain, waspadalah suatu saat anda akan mendapat giliran untuk dibicarakannnya. Semangat yang ditunjukkan pada anda membicarakan seseorang, suatu kali kelak akan dia gunakan untuk membicarakan anda di suatu waktu kelak. Orang-orang yang suka men-"jelek-jelek"an orang orang lain atau membicarakan kekurangan orang lain adalah ciri-ciri orang yang kurang percaya diri. Membicarakan kekurangan orang lain baginya adalah untuk menutupi kekurangannya, agar dia terlihat lebih baik atau bagus dari orang lain.

2. Mengabaikan Karya Orang Lain
Genevieve Behrend seorang guru metafisika spiritual dan pengarang pernah menulis "Tidak ada yang dapat mencegah gambar anda, mewujudkan menjadi kenyataan kecuali kekuatan yang sama melahirkan gambar itu, yaitu diri anda sendiri".
Seseorang yang tidak memiliki kepercayaan diri biasanya merasakan bahwa dirinya seorang yang tak berarti, sehingga sangat sulit bagi dirinya menghargai dirinya. Karena diapun tidak sanggup menghargai dirinya sendiri.
Orang-orang yang tidak memiliki rasa percaya diri sangat sulit untuk menghargai karya orang lain, karena dia merasa tidak dapat menghasilkan karya yang bagus maka karya orang lain tidak pernah dapat dihargai. Mengapa sampai etrjadi demikian? Sekali lagi karena dia takut orang lain dianggap lebih baik darinya. Dia hanya mau menghargai karya seseorang yang sudah diakui secara umum, tanpa mau mengapreasiasi karya-karya kecil di sekitarnya. Sebagai contoh saat anak temannya yang masih duduk di bangku sekolah dasar bermain biola dan bernyanyi dia menghargai malah menjelek-jelekan suaranya fals-lah atau biolanya kurang pas-lah. Dia mulai membanding-bandingkan dengan permainan biola Vanesa Mae atau suar Sherina, karena dia hanya mau menghargai nyanyian seorang artis terkenal. Padahal apabila dia di suruh tampil belum tentu bisa. Sangat sulit bagi dirinya menghargai karya orang lain di sekitarnya, merupakan ciri orang-orang yang dilanda dengan krisis kepercayaan diri.

3. Merasa Lebih Dari Orang Lain
Albert Eistein, seorang penemu listrik pernah menuliskan "Imajinasi adalah segalanya. Imajinasi adalah gambar terdahulu dari peristiwa hidup yang menjelang"
Menggambarkan diri melalui visualisasi diri lebih dari setiap orang disekitarnya, membuat seseorang yang tidak memiliki kepercayaan diri sulit untuk berkerja sama dengan orang lain. Dibalik dari "perasaan" merasa diri paling benar tersembunyi ketidak percayaan diri, sehingga sangat sulit bagi dirinya untuk menghargai pendapat orang lain dan timbul penolakan untuk menerima pendapat orang. Orang-orang yang sulit menerima pendapat orang lain merupakan salah satu ciri dari orang-orang yang kurang memiliki rasa kepercayaan diri.

4. Tidak Berani Mengungkapkan Pendapat
John Vitae, spesialis pemasaran di dunia menuliskan "Banyak orang merasa mandek atau terperangkap atau terkungkung situasi mereka saat ini"
Berani memberikan pendapat merupakan ciri-ciri orang yang memiliki rasa percaya, walaupun pendapat yang diberikan diterima atau tidak, tidak menjadi masalah baginya. Apabila pendapat yang diberikan diterima dia senang, apabila pendapat yang diutarakannya tidak dihiraukan tidak membuat masalah baginya. Tetapi dengan leluasa dia bisa memberikan pendapat, tanpa memaksakan pendapatnya untuk diterima.
Bagi orang-orang yang memiliki ketidak percayaan diri biasanya dia cuma berani memberikan pendapat di belakang-belakang alias berani di belakang. Tidak berani memberikan pendapat secara terang-terangan. Karena dia mengira apabila dia memberikan pendapatnya, dia ketakukan pendapatnya tidak diterim orang. Padahal pendapat seseorang, tidak harus diterima kalau tidak sesuai. Sementara bagi seorang yang memiliki rasa percaya diri, baginya adalah pendapat yang diberikan boleh di terima atau atau tidak, tidak mengusik hidupnya.

Sebenarnya masih banyak ciri-ciri lainnya, tetapi pada intinya adalah ciri orang yang krisis Percaya Diri adalah tidak mau orang lain dianggap lebih baik darinya. Sementara jauh di hati kecilnya mengakui kalau dia tidak lebih baik dari orang lain, maka jalan keluar yang di ambil oleh si "tidak PD" adalah dengan menjatuhkan orang lain atau tidak menghargai orang lain.

Seseorang yang percaya diri, dia tidak akan peduli bagaimana karya orang lain atau apa yang dilakukan oleh orang lain, karena dia sendiri merasa mampu berbuat yang sama atau yang lebih baik. Orang yang percaya diri akan mampu mengakui kehebatan orang lain dalam satu bidang, sebab dia yakin bahwa dia juga memiliki suatu kelebihan dibidang lain.

Yang penting ialah walau percaya diri tetapi janganlah menjadi sombong. Percaya diri berbeda dengan sombong. Orang yang tidak percaya diri sering menuding orang yang percaya diri dengan sombong, padahal keduanya berbeda. Sombong adalah merasa dirinya lebih baik dari orang lain, sementara percaya diri ialah yakin bahwa dirinya memiliki potensi luar biasa pemberian Allah.
"Harapan adalah daya tarik yang kuat. Harapkan hal-hal yang anda inginkan, dan jangan mengharapkan hal-hal yang tidak anda inginkan"

Jakarta, 15 January 2010
BACA ARTIKEL LAINNYA

read more..

Riset tentang sifat, penyebab dan konsekuensi rasa syukur terhadap kesehatan dan kesejahteraan manusia telah didanai oleh John Templeton Foundation dalam jangka yang cukup panjang Robert A. Emmons (University of California, Davis) dan Michael E. McCullough (University of Miami), menggali dan mengumpulkan data ilmiah. Hasil riset yang dituangkan dalam “Highlights of Research Project on Grateful dan Thankfulness: Dimensions and Perspectives of Gratitude”, menyimpulkan bahwa rasa syukur adalah “faktor yang terlupakan” dalam riset tentang kebahagiaan.

Menurut para peneliti tersebut bahwa para ilmuwan adalah pihak yang datang terakhir dalam memahami konsep “syukur”. Sebaliknya, agamawan dan para filsuf telah sangat lama berkutat dengannya, dan mendapati kenyataan bahwa “bersyukur” adalah sebentuk manifestasi yang tidak bisa dipisahkan dari standar moral. Bersyukur adalah merupakan komponen integral dari kesehatan, pelengkap kekurangan, dan kesejahteraan.

Pada umumnya orang akan bersyukur atas hal-hal yang besar saja misalnya, atas pekerjaan yang bagus, rumah yang bagus, kesehatan, punya suami/istri dan anak atau mobil yang bagus, atau hal-hal bagus lainnya. Terhadap hal-hal kecil dan hal-hak biasa, seberapa seringkah kita bersyukur? Hal-hal kecil atau hal-hal biasa, yang kita dapatkan, seperti memiliki penghasilan bulanan secara rutin, dapat menikmati makan 2 atau 3 kali sehari, memiliki pasokan air bersih yang cukup, memiliki 2 mata yang bisa melihat, memiliki 2 telinga yang bisa mendengar, memiliki lidah yang bisa merasakan makanan, memiliki hidung yang bisa mencium aroma, memiliki 2 tangan yang bisa memegang benda, memiliki 2 kaki yang bisa berjalan, memiliki rambut, memiliki pakaian, memiliki sepatu, memiliki mobil/motor/sepeda, memiliki kasur untuk tidur dengan nyenyak, dapat bersekolah, memiliki penerangan listrik, memiliki komputer, memiliki handphone, memiliki internet, memiliki email, dll.

Ternyata seseorang hanya mensyukuri 5 atau 10 hal dalam kehidupannya. Dalam hal bersyukur masih banyak orang yang belum terbiasa. Bersyukur adalah adalah suatu bentuk perasaan berterimakasih atas segala hal yang telah dimiliki dan dijalani. Bersyukur adalah suatu kata yang sangat berbobot dan memberikan makna yang tidak terhingga. Bersyukur adalah bentuk ekspresi kepuasan diri. Bersyukur adalah suatu bentuk pembelajaran yang dapat dipupuk setiap hari dan dapat dijadikan menjadi bentuk ekspresi rutin dalam kehidupan. Bersyukur, adalah suatu bentuk kebahagiaan yang dapat dipancarkan atas segala hal yang Alla telah berikan.
Sudahkah anda bersyukur hari ini? Apahkah anda merasakan kebahagiaan atas rasa syukur yang anda telah sampaikan? Apakah anda ingin mendapatkan kebahagiaan yang lebih besar lagi setelah beryukur? Mari lupakan mengeluh, mulailah belajar lebih banyak untuk syukur. Bersyukur dapat mengubah hidup anda, dan menjadikan hidup akan lebih bersemangat untuk mendapatkan keinginan yang ingin dicapai.

Manfaat Bersyukur
1. Menghargai Pemberian
Bersyukur adalah perintah Sang Khalik. "Mengucap syukurlah dalam segala hal...." Dengan mengikuti perintahNya berarti kita menghargai pemberianNya, sehingga apabila kita bersyukur dengan tulus maka Dia akan mendengar segala keinginan kita.

2. Menciptakan Feeling Good
Bersyukur akan membuat perasaan lebih bahagia. Perasaan akan menjadi lebih enak dan nyaman dengan bersyukur. Karena pikiran akan terfokus pada berbagai kebaikan yang kita terima setiap hari.

Feeling Good adalah Hukum Daya Tarik
Hukum Daya Tarik (law of attraction) terhadap feeling good akan meningkatkan kekuatan tarik menarik terhadap apa yang diinginkan. Kekuatan hukum daya tarik terdap feeling good, akan sebanding dengan keyakinan dan perasaan positif. Karena semakin banyak seseorang bersyukur, akan semakin banyak perasaan positif yang akan muncul pada dirinya.

Dengan terciptanya perasaan positif maka motivasi akan muncul dari kondisi emosi yang positif. Bersyukur akan menciptakan emosi yang positif yang akan terfokus pada hal-hal yang positif. Semakin banyak seseorang bersyukur akan semakin besar motivasi yang positive yang akan dimiliki.

Bersyukur akan membentuk pola pikir sukses. Pola pikir sukses adalah keyakinan dalam mendapatkan. Saat kita bersyukur, maka pikiran kita secara tidak sadar diberikan suatu “pola” mendapatkan, sehingga akan terbentuk pola sukses.

Cara Meningkatkan Syukur
Kita perlu perlu meningkatkan kebiasaan untuk bersyukur. Jika kita bersyukur hanya untuk materi yang kita dapatkan, itu adalah baru tahap awal menjadi seorang yang pandai bersyukur.

1. Jeli dan Peka
Untuk meningkatkan rasa bersyukur, kita harus lebih jeli dan peka terhadap berbagai hal yang diberikan Allah kepada kita. Kurangnya kepekaan terhadap hal nikmat Allah akan mengurangi syukur kita, sebab kita merasa tidak ada yang perlu disyukuri lagi. Meningkatkan kepekaan bisa dilakukan dengan melakukan perenungan terhadap apa yang terjadi pada hidup kita sehari-hari. Luangkan waktu Anda setiap hari untuk merenungkan nikmat setiap harinya.

2. Rasakan Nikmat Baru
Setiap saat, kita mendapatkan kenikmatan baru. Setiap detik waktu yang kita lalui berarti kita mendapatkan nikmat hidup dalam setiap detik berlalu, seperti nafas kehidupan, mata untuk penglihatan, pancaindra untuk penciuman, merasakan, meraba, setiap detak jantung yang berdegup beraturan dan banyak hal lain yang tanpa kita sadari

3.Belajar Dari Keadaan
Selalu ada hikmah dari setiap kejadian, baik kejadian yang terjadi pada diri sendiri maupun orang lain. Sementara setiap saat selalu ada kejadian, berarti selalu ada hikmah yang bisa kita ambil. Sementara hikmah adalah suatu nikmat. Syukurilah.
Contoh sederhana seorang yang bersyukur walau dia memiliki kekurangan, yaitu Nick Vujicic.
Video Nick Vujicic klik disini!

read more..

“Kritik tak pernah didasari rasa sayang; kritik tak pernah diberikan untuk kebaikan seseorang. Kritik dirancang untuk melemahkan atau menciptakan ketidaknyamanan dan keraguan dalam diri orang yang dikritik.”
Karen Casey, Change Your Mind and Your Life Will Follow

Dalam kehidupan secara nyata orang cenderung mengharapkan pujian dan pengakuan serta akan berusaha sekuat tenaga untuk menghindari kritik. Mengapa kritik hal yang harus dihindari. Apakah kritik dapat dihindari?

Kritik akan membuat seseorang menjadi lebih peka akan kebutuhan dan keinginan orang-orang di sekitar dimana ia berada. Kritik adalah hal yang tak dapat dihindari, sudah berada sejak rubuan tahun lalu. Kritik bisa menjatuhkan dan membangun, dipengaruhi oleh persepsi. Persepsilah penentu keterbukaan terhadap kritik. Melalui kritik kita dapat mengevaluasi cara kerja sehingga bisa mendapatkan hasil yang maksimal. Banyak orang akhirnya berkembang dan mencapai kesuksasan akibat dari kritik, sehingga memaksanya untuk belajar dan belajar dan tidak pernah bosan untuk belajar

Sebuah pepapah dan nasehat sungguh berharga mengatakan "jangan menganggap remeh orang yang mengkritik". Mengapa? Karena bisa jadi, si pemberi kritik adalah satu-satunya orang dari sekian banyak orang yang paling serius memperhatikan anda! katanya. Secara jujur setiap orang pasti tidak suka dikritik tapi senang mengkritik, namun seiring perjalanan waktu untuk mencapai kesuksesan sikap terhadap penerimaan kritik bisa kita ubah melalui persepsi atau cara pandang, walaupun harus diakui tidak bisa berubah secara drastis.

"You Can Win" buku karangan Shiv Khera dengan tegas mengatakan, "Satu-satunya cara agar tidak dikritik adalah tidak melakukan apa-apa, tidak berkata apa-apa atau tidak mempunyai apa-apa. Dan karena itu seseorang tidak akan pernah mencapai apa pun dalam kehidupannya." Percaya atau tidak, orang cenderung untuk tidak merasa iri kepada orang lain yang sama sekali tidak memiliki prestasi dalam hidupnya atau orang biasa-biasa saja? Sebuah pepatah mengatakan "semakin tinggi pohon semakin kuat angin menerpanya". Berarti semakin berprestasi seseorang, semakin memiliki kelebihan seseorang, atau seseorang semakin berhasil makan kritik akan tak dapat dihindari. Seperti pohon memiliki akar, batang, dan dahan yang kuat, ia akan mampu bertahan terhadap tiupan angin yang kencang, begitu juga seseorang apabila dia menghadapi kritikan itu berarti sedang dipersiapkan untuk memiliki akar pertahan untuk semakin kuat menuju kesuksesan.

Akar, batang dan dahan yang kuat dapat diibaratkan sebagai reaksi dalam menghadapi berbagai kritikan. Jika seseorang bersikap rendah hati dan terbuka, dalam menghadapi kritik, maka kita akan senantiasa sadar kalau kita masih manusia, makhluk yang penuh dengan segala kekurangan dan perlu untuk selalu berbenah diri. Terkadang seseorang sering lupa kalau nasihat dan tegoran yang hadir dalam bentuk kritik yang paling pedas membuatanya sakit hati merasa terpuruk, seakan-akan dia merasa orang yang tak berharga dimata semua orang. Saat menghadapi kritik tidak perlu bereaksi secara berlebihan. Diam, terkadang merupakan cara perlahan membairkan waktu untuk menyelesaikannya, walaupun perasaan sangat terluka. Ambillah sikap paling bijaksana dengan mencoba melihat dari segi positifnya.

Memang tidak semua orang memiliki motif yang benar ketika melontarkan kritik. Ada yang memang ingin membantu, namun ada pula yang memang sudah hobinya mengkritik orang lain. Menghadapi orang yang memiliki kebiasaan mengkritik tidak perlu berlaku defensif, karena apabila kita berlaku defensih atau mepertahankan diri kta tidak akan dapat belajar apa-apa. Ambil hikmah dari setiap kritik yang membangun. Orang yang mengkritik dengan motif yang benar sesungguhnya dapat menjadi semacam alarm peringatan dini bahkan konsultan gratis. Hargailah mereka si pemberi kritik dan ucapkan terima kasih. Kemudian, pikirkan dengan pikiran tenang dan terbuka, dan lakukanlah evaluasi demi perbaikan di kemudian hari. Jadikan kritik sebagai bekal tambahan bagi perjalanan sukses anda sehingga kritik akan dapat membangun diri anda menjadi insan yang lebih baik dikemudian hari. Bagaimana, setujukah anda?

Mengapa kritik bisa begitu merusak dan menyia-nyiakan potensi diri seseorang? Sebab kebanyakan kritik hanya memfokuskan diri kepada hal yang negatif. Saat mengalami kritik, perasaan kecewa dan mungkin marah, menjadi fokus pikiran terutama kepada apa yang menjadi objek kritikan. Dalam ilmu pikiran, fokus ditambah emosi sama dapat menjadi kenyataan.

Dijelaskan secara baik melalui Law of Attraction maupun Psycho-Cybernetics. Menurut Law of Attraction, jika kita fokus kepada suatu hal kemudian diiringi oleh emosi yang kuat, maka kita akan menarik apa yang kita fokuskan. Begitu juga dijelaskan dalam teori Psycho-Cybernetics, fokus ditambah emosi akan menghidupkan suatu mekanisme dalam tubuh dan pikiran mewujudkan apa yang menjadi fokus pikiran.

Kesimpulan yang bisa kita ambil, yaitu jangan mengkritik dan jangan biarkan diri anda dikritik. Jika anda ingin mengubah atau membangun seseorang, carilah cara lain selain mengkritik. Begitu juga, hindari bergaul dengan orang-orang yang suka mengkritik, bergaul dengan si pengkrikit secara perlahan kita menjalin chemistry yang sama dengannya. Semakin sedikit anda mendengar kritik, semakin sehat pikiran kita.

Jika terpaksa sering menerima kritikan, jangan biarkan pikiran bawah sadar anda menerima kritik tersebut. Jangan biarkan keadaan menguasania anda, tetapi andalah yang menguasai keadaan. Jika anda membiarkan pikiran bawah sadar anda menerima kritik, percayalah, akibatnya anda seperti dihipnotis, secara tidak sadar anda malah mewujudkan kritikan yang anda dengarkan, kemudian merasuk ke dalam hati dan pikiran anda, sehingga mempengaruhi jiwa anda. Anda harus memiliki suatu pertahanan dalam pikiran Anda. Pertahanan itu adalah pikiran positif. Anda harus terus-menerus membangun pikiran positif atau pikiran indah di dalam kehidupan anda, dengan membangun cara berpikir positif akan menjadi kebiasaan hidup yang terus akan dipertahankan menjadi kebiasaan secara natural.
Semoga bermanfaat!

read more..

Apakah anda mengetahui jumlah penduduk dunia pada saat ini?
"Lebih dari 17.000 anak akan meninggal akibat kelaparan. Dan setiap lima detik satu orang meninggal karena penyebab yang sama," diungkapkan oleh Sekretaris Jenderal Perserikatan Bangsa-bangsa (PBB), Ban Ki-moon, pada sambutannya di hadapan para delegasi Konfrensi Tingkat (KTT) Ketahanan Pangan di Roma, Italia, Senin 16 November 2009.

Dunia menghadapi bahaya besar berupa krisis pangan dan kelaparan secara global akibat dari peningkatan jumlah penduduk secara global. Jumlah penduduk dunia secara keseluruhan 6,7 miliar penduduk saat ini. Amerika Serikat menempati urutan ketiga untuk jumlah penduduk terbesar dunia yang mencapai 304 juta jiwa setelah India serta China.

Estimasi Biro Sensus Amerika Serikat:
- Pada tanggal 26 Februari 2006 pukul 07.16 WIB, jumlah penduduk dunia mencapai 6,5 milyar jiwa.
Dari sekitar 6,5 milyar penduduk dunia, 4 milyar diantaranya tinggal di Asia.
Tujuh dari sepuluh negara berpenduduk terbanyak di dunia berada di Asia (meski Rusia juga terletak di Eropa).
- Pada tanggal 19 Oktober 2012 pukul 03.36 WIB, jumlah penduduk dunia akan mencapai 7 milyar jiwa.
Badan Kependudukan PBB menetapkan tanggal 12 Oktober 1999 sebagai tanggal dimana penduduk dunia mencapai 6 milyar jiwa, sekitar 12 tahun setelah penduduk dunia mencapai 5 milyar jiwa.

Menurut Biro Sensus AS, penduduk dunia mengalami pertambahan jumlah 1,2 persen setiap tahunnya. Tingkat pertumbuhan akan menyusut 0,5 persen menjelang tahun 2050. Pada saat itu, India diperkirakan akan mengambil alih China sebagai negara dengan jumlah penduduk terbesar di dunia.

Ahli demografi Biro Referensi Penduduk AS, Carl Haub, menerangkan, perkembangan nutrisi dan medis di negara berkembang telah mengakibatkan terjadinya ledakan penduduk menyusul Perang Dunia II. Sebagai perbandingan, menurut Carl Haub, jumlah penduduk dunia belum mencapai 1 miliar hingga tahun 1800. Jumlah penduduk dunia belum mencapai 2 miliar jiwa hingga 130 tahun kemudian.

William Frey, ahli demografi Brookings Institution, laporan terbaru dalam pertumbuhan ekonomi di China dan India, tidak ada konsesus tentang ketahanan hidup dari banyak penduduk di dunia, hanya bergantung bagaimana manusia dapat mengelola sumber daya alam bumi.

Sejalan dengan proyeksi populasi, angka ini terus bertambah dengan kecepatan yang belum ada dalam sejarah. Diperkirakan seperlima dari seluruh manusia yang pernah hidup pada enam ribu tahun terakhir, hidup pada saat ini. Itu sebabnya akan ada rawan pangan.

Berikut adalah peringkat negara-negara di dunia berdasarkan jumlah penduduk (2005):
1. Republik Rakyat Tiongkok (1.306.313.812 jiwa)
2. India (1.103.600.000 jiwa)
3. Amerika Serikat (298.186.698 jiwa)
4. Indonesia (241.973.879 jiwa)
5. Brasil (186.112.794 jiwa)
6. Pakistan (162.419.946 jiwa)
7. Bangladesh (144.319.628 jiwa)
8. Rusia (143.420.309 jiwa)
9. Nigeria (128.771.988 jiwa)
10. Jepang (127.417.244 jiwa)

Dunia menghadapi bahaya besar berupa krisis pangan dan kelaparan secara global. Lebih dari satu miliar orang penduduk dunia terancam bahaya kelaparan. Bahkan, kini setiap lima detik satu warga dunia meninggal akibat kelaparan.

Dari berbagai sumber!

read more..

Sebuah kisah yang saya ambil dari "Chicken Soup For The Soul" menceritakan tentang seorang anak bernama Clark berumur belasan tahun, pada suatu malam akan menonton pertunjukkan sirkus bersama ayahnya. Ketika tiba di loket, Clark dan Ayahnya mengantri di belakang serombongan keluarga besar yang terdiri dari Bapak, Ibu dan 8 orang anaknya. Keluarga yang berada percis di depan mereka terlihat bahagia malam itu karena mereka akan menonton pertunjukkan sirkus. Dari pembicaraan pasangan suami istri dengan 8 anak yang mengantri di belakangnya tanpa sengaja terdengar oleh Clark dan Ayahnya. Sehingga Clark tahu bahwa Bapak ke-8 anak tadi telah bekerja ekstra untuk dapat mengajak anak-anaknya menonton sirkus malam itu. Saat tiba gilirannya di loket dan hendak membayar, wajah Bapak 8 anak tadi nampak pucat pasi. Ternyata uang 40 dollar yang telah dikumpulkannya dengan susah payah, tidak cukup untuk membayar tiket untuk 2 orang dewasa dan 8 anak yang total harganya 60 dollar. Clark dan Ayahnya memperhatikan pasangan suami istri itu saling berbisik, mencari alasan bagaimana harus mengatakan kepada anak-anak mereka bahwa malam itu mereka akan batal menonton pertunjukan sirkus karena uangnya kurang. Sementara ke 8 anak-anak nya yang berbaris berdua-dua, yang besar menuntun yang kecil tampak begitu gembira dan sudah tidak sabar untuk segera masuk ke tempat pertunjukan sirkus. Tiba-tiba Ayah Clark menyapa Bapak 8 anak tadi dan berkata:
“Maaf Pak, uang ini tadi jatuh dari saku Bapak”,
sambil menjulurkan lembaran 20 dollar dan mengedipkan sebelah matanya. Bapak 8 anak tadi takjub dengan apa yang dilakukan Ayah Clark. Dengan mata berkaca-kaca, ia menerima uang tadi dan mengucapkan terima kasih kepada Ayah Clark, dan menyatakan betapa 20 dollar tadi sangat berarti bagi keluarganya. Tiket seharga 60 dollar pun terbayar dan dengan riang gembira keluarga besar itupun pun segera masuk ke dalam sirkus.

Setelah rombongan tadi masuk, Clark dan Ayahnya segera bergegas pulang. Akhirnya mereka batal menonton pertunjukan sirkus, karena uang Ayah Clark sudah diberikan kepada Bapak 8 anak tadi. Malam itu dalam perjalanan pulang, Clark merasa sangat bahagia. Ia tidak dapat menyaksikan sirkus, tapi telah menyaksikan dua orang Ayah hebat. Cerita diatas mengingatkan saya akan kekuatan dalam memberi. The Power of Giving. Lebih tepatnya lagi “Giving and Receiving”. Karena memberi dan menerima, adalah satu kesatuan yang tidak terpisahkan.

Dari cerita diatas, ada dua kebahagiaan yang terjadi dalam aktifitas memberi. Yaitu kebahagiaan bagi yang menerima, dan sekaligus kebahagiaan yang diperoleh pemberi. Bapak 8 anak yang “diselamatkan” oleh Ayahnya Clark, tentu pada saat itu akan merasa sangat bahagia. Tapi Ayah Clark sendiri juga merasakan kebahagiaan yang sangat luar-biasa. Kekuatan memberi (dan menerima) ini demikian dahsyat karena merupakan esensi dari alam semesta itu sendiri.

Deepak Chopra dalam 7 Spiritual Law of Success mencantumkan “Law of Giving” sebagai hukum kedua untuk sukses. Alam semesta berjalan menurut sirkulasi memberi dan menerima. Fenomena alam berjalan hukum memberi dan menerima
Memberi dan Menerima Dalam Fenomena Alam:
- Manusia menghirup oksigen artinya menerima oksigen.
Manusia menghembuskan karbon-dioksida artinya memberi karbond- dioksida.
- Tanaman menerima karbon-dioksida, karena tanaman menggunakan karbon-dioksida dalam proses foto sintesa dan membebaskan oksigen.
Proses memberi dan menerima, membuat segala sesuatu di alam semesta ini berjalan, mengalir.
Prinsip memberi dan menerima sudah ada sejak zaman dahulu dan mereka sangat memahaminya. Mengapa? Tahukah anda bahwa uang yang merupakan alat tukar, dalam bahasa Inggris disebut currency. Akar kata "currency" adalah dalam bahasa latin "currere" yang artinya mengalir.
Sehingga banyak sekali akhirnya memberikan hadiah sebagai pemberian dalam bentuk uang. Mengapa saya mengambil topik pemberian dalam bentuk uang? Karena bulan terakhir setiap tahun identik memberikan pemberian kepada teman-teman dekat, rekan bisnis, keluarga, teman gereja, pemimpin gereja atau siapa saja yang ingin diberi.
Dan bagi beberapa orang yang sudah biasa menerima pemberian diakhir tahun, saat bulan terakhir setiap tahun, mulai menunggu saat-saat pemeberian datang. Aha..semua orang senang diberi siapapun itu, sekaya apapun dia, secara naluri bahwa manusia akan senang apabila memberi.

Menjadi pertanyaan bagi pemberi.
Apakah anda dalam memberikan pemberian memiliki motif di balik pemberiannya, atau memberikan untuk melancarkan binis, atau memberi agar terlihat dermawan atau memberi untuk di pandang orang atau memberi dengan perasaan terpaksa, atau memberi, lalu menceritakan kepada orang lain, dan seakan-akan anda mempunyai power terhadap seseorang yang anda diberi.
Seorang rekan dekat menceritakan sebuah pengalamannya, menurutnya pengalaman tak terlupakan. Beberapa saat lalu, saat akan berangkat berlibur, dia menerima uang dari saudara dekatnya, setelah mengingat prinsip "minta maka kamu akan diberi, ketok maka pintu akan di bukakan kepadamu", berdasarkan tulisan tersebut, karena maka dia pikir bukan siapa-siapa maka dengan iseng-iseng berhadiah dia minta sekedar uang beli aqua atau uang jajan kepada saudara dekannya. Dan benar dia mendapatkannya melalui transferan di bank. Sangat senang sekali, walau sebenarnya biaya perjalanan liburan mereka, sudah mereka tabung sejak 12 bulan lamanya. Uang yang sudah ditransfer masih utuh ada didalam rekening, sampai mereka pulang dari berlibur. Sampai akhirnya, sang pemberi mengeluarkan kata-kata "kalau tak punya uang jangan sok-sok-an belibur". Oh, my God! Dengan lantangnya dia mulai menceritakan pemberian 2 juta yang telah diberikan kepada saudara-saudara dekatnya yang lain. Padahal biaya berlibur ke luar negeri yang mereka keluarkan berjuta-juta banyaknya. Tahukah anda, teman saya segera mengembalikan pemberian saudara dekatnya, karena merasa sangat tersinggung dengan omongan yang dikeluarkan sebagai pemberi
Bagaimana dengan anda, apakah anda akan menceritakan pada semua orang bentuk pemberian yang telah anda berikan?

Pertanyaan yang paling sering muncul adalah : Apakah yang harus saya berikan? Jawabannya sama dengan pertanyaan : Apa yang anda ingin dapatkan? Jika anda ingin mendapatkan kasih-sayang, berikan kasih sayang. Jika anda ingin mendapatkan pengetahuan, sebarkanlah pengetahuan. Jika anda ingin mendapatkan uang, maka berikanlah uang.
Sesuai dengan prinsip memberi dan menerima, apa yang mengalir keluar dari anda, adalah apa yang akan mengalir kembali kepada anda. Bahkan Alam semesta mengikuti hukum memberi dan menerima. Apa yang mengalir kembali kepada anda, selalu lebih besar dari yang mengalir keluar dari anda, karena semesta jauh lebih besar dari anda!
Jadi jika anda ingin banyak uang, berikan uang. Ada yang bertanya, lalu bagaimana jika uang anda belum banyak? Wah, kalau begitu Anda perlu memberi lebih banyak lagi. Seandainya giving belum menjadi habit, belajar untuk melaksanakan secara rutin, agar memperkuat syaraf giving anda, dan ingat jangan menceritakan seperti ember pada orang lain. Kitab berkata "apabila tangan kananmu memberi jangan diketahui tangan kiri", haaaaa memberi dengan sepenuh hatilah jangan karena terpaksa!

read more..

Sewaktu membuka facebook, tiba-tiba saya membaca di wall salah satu teman yang menuliskan, "its really bad day", "mengapa terjadi?", "susah banget sih?", "kecemasan...!" dan lain-lain. Kemudian saya teringat teori 90/10, tulisan Stephen Covey. Teori 90/10, sangat dapat membantu kita dalam menjalani kehidupan agarlebih baik. Karena menurut Stephen Covey, 90% dari masalah yang terjadi dalam kehidupan disebabkan oleh kita senidir, sehingga menyebabkan banyak sekali orang menyalahkan diri sendiri lebih daripada menyalahkan orang lain ...

Prinsip 90/10, tulisan Stephen Covey banyak menginspirasi bagi kehidupan banyak orang. Dan banyak orang mengalami perubahan dalam kehidupan setelah mengetahui Prinsip 90/10.

Apakah prinsip 90/10?
Ternyata 10% dari kehidupan terdiri dari apa yang terjadi pada Anda.
dan 90% kehidupan ditentukan oleh bagaimana Anda bereaksi.

10% yang terjadi dalam hidup tak dapat dielakkan
Apa artinya?
Kita benar-benar tidak mempunyai kendali atas 10% dari apa yang terjadi kepada kita.
contoh:
- Kita tidak akan bisa menghentikan mobil dari kemacetan.
- Kita tidak dapat berbuat apa-apa apabila pesawat terlambat tiba, padahal anda sebenarnya sedang menunggu keberangkatan pesawat yang akan membawa anda untuk meeting di luar daerah, sehingga secara otomatis mempengaruhi jadwal yang sudah ditentukan
- Saat mengendarai mobil di jalan tol, tiba-tiba sebuah mobil memotong jalan anda.
Kita tidak punya kendali atas 10%.

90% dalam hidup dapat dielakkan
Apa artinya?
90% yang terjadi dalam hidup anda dibawah kendali anda. Andalah yang menentukan 90%.
Mengapa?
Maksudnya adalah Bagaimana dengan reaksi anda, dalam menyikapi kehidupan.
contoh:
- Kita takkan dapat mengontrol lampu merah, tetapi kita dapat mengendalikan reaksi pada saat buru-buru selalu terhadang oleh lampu merah.
Oleh sebab itu jangan biarkan orang-orang membodohi anda; karena andalah pemegang kendali bagaimana anda bereaksi dengan kata lain anda dapat mengendalikan bagaimana Anda bereaksi.

Saya akan memberikan sebuah contoh.
Saat Minggu pagi, sedang berleha-leha menikmati hari libur, sebelum berangkat ke pesta di siang hari. Tiba-tiba anak anda tanpa sengaja meraih mangkok berisi makan pagi yang telah anda siapkan, memecahkannya dan juga melukai kakinya.
Benar-benar anda tidak mempunyai kendali atas apa yang baru saja terjadi.
Apa yang terjadi berikutnya akan ditentukan oleh bagaimana anda bereaksi terhadap kejadian yang baru saja anda alami.
Apakah anda mengutuk?
Atau dengan kasar anda menyalahkan asisten atau penolong anda di rumah, dengan alasan koq anak tak diperhatikan atau dijaga. Atau mengomeli anak anda mengapa dia meraih mangkok berisi sarapan pagi dari atas meja makan.
Mangkok pecah melukai kaki anak anda. Asisten atau penolong menangis, karena diomeli.
Setelah memarahi mereka, anda mendatangi pasangan anda yang sedang bergolek-golek sambil membaca harian akhir pekan segera mengkritiknya karena dia tidak memperhatikan anaknya, padahal sepanjang minggu sibuk bekerja. Masak satu hari saja tidak dapat menjaga anak?
Akibatnya?
Pertempuran verbal singkat terjadi.
Padahal anda akan menghadiri pesta seorang kerabat, hanya dalam beberapa jam kedepan. Anda buru-buru masuk ke kamar mandi. Setelah anda keluar dari kamar mandi anda menemukan asisten atau penolong anda sambil menangis karena sakit hati mengobati luka di kaki anak anda, sementara anak anda dengan suara nyaring menangis antara kesakitan dan mencari bantuan orang tuanya, atau cara dia dalam menunjukkan penyesalannya. Kemudian anda dengan geramnya mengambil anak anda dari tangan pengasuhnya, memandikannya, membersihkan lukanya dan menyerahkan kembali pada pengasuhnya untuk dipakaikan baju, karena segera akan berangkat ke pesta. Pasangan anda mengeluarkan mobil dan membersihkannya dan segera mandi dengan mimik kesal.
Kemudian anda masuk ke mobil, siap akan menghadiri pesta kerabat yang sudah agak terlambat berangkat dari rumah. Dalam perjalanan untuk mengejar keterlambatan pasangan anda melarikan mobil diluar kecepatan dan menggunakan bahu jalan. Segera polisi jalan raya, mengejar anda dan menilangnya. Dengan emosi anda dan pasangan berdebat dengan polisi dengan sangat sengit, dan akhirnya anda harus membayar atau ditilang. 30 menit sebelum pesta berakhir anda sampai, tetapi saat hendak turun dari mobil, ternyata anda lupa membawa sepatu, dan tidak ada sepatu atau sandal ekstra di dalam mobil. Pasangan anda mulai mengomel, anak yang yang lebih kecil merengek mengantuk dan minta susu, sementara anak yang satu tiba-tiba menangis mungkin kakkinya terasa berdenyut-denyut kesakitan.

Hari itu rasanya sangat buruk sehingga menuliskan di wallnya "bad day".
Hal seperti itu tampaknya membuat membuat hubungan semakin buruk dan lebih buruk. Ketika anda tiba kembali ke rumah, anda menemukan ada "Irisan Kecil" dalam hubungan dengan pasangan, anak dan asisten anda.

Mengapa? Karena bagaimana anda bereaksi pada pagi hari.
Mengapa anda mengalami hari yang buruk?
A) Apakah sarapan pagi yang tumpah yang menjadi penyebabnya?
B) Apakah anak anda penyebabnya?
C) Apakah asisten anda penyebabnya?
D) Apakah polisi penyebabkannya?
E) Apakah anda sendirilah yang menjadi penyebabnya?
Jawabannya adalah E.

Anda tidak memiliki kendali atas apa yang terjadi dengan sarapan pagi yang tumpah sehingga telah melukai kaki anak anda.
Tetapi, bagaimana anda bereaksi dalam 5 detik itulah yang menyebabkan hari anda menjadi buruk sepanjang hari.

Inilah skenario sebenarnya yang seharusnya terjadi.
Sarapan pagi ditumpahkan anak anda tanpa sengaja, sebab dia masih sangat kecil 4 tahun dan melukai kakinya. Anak anda menangis kesakitan, serta ketakutan karena berbuat salah.
Seharusnya anda berkata, "It's ok sayang! Lain kali jangan ambil atau raih barang-barang diatas meja makan. Kemudian anda bisa katakan "untuk selanjutnya lebih berhati-hati waktu meraih sesuatu atau minta batuan penolong atau orang tua"
Membersihkan lukanya, memandikannya, kemudian mandi menyiapkan diri untuk ke pesta. Anda dapat mendudukkan anak anda di tempat tidur dimana anda sedang bersolek sambil memberikan perhatian kepada anak anda. Pasangan anda anak mandi dan bersiap-siap memanaskan mobil, dan segera anda meluncur menuju tempat pesta. Anda tidak terlambat menuju pesta, tak ada barang yang tertinggal, walau anak anda harus digendong, akibat luka kakinya, tetapi dengan bahagia anda masih dapat menghadiri pesta kerabat anda dan menikmati makan enak.

Perhatikan perbedaan dua skenario diatas yang berbeda.
Keduanya skenario dimulai dengan situasi yang sama. Tetapi kedua skenario berakhir berbeda. Mengapa? Karena, bagaimana anda bereaksi terhadap hal yang sedang dihadapi.

Kita benar-benar tidak mempunya kendali atas 10% dari apa yang terjadi tetapi 90% lainnya ditentukan oleh bagaimana anda bereaksi terhadap hal yang terjadi.

Beberapa cara untuk menerapkan prinsip 90/10
- Jika sesuatu terjadi di luar dugaan
- Jika seseorang mengatakan sesuatu yang negatif tentang anda
JANGAN SPONS! Pernahkah anda melihat spons? Spons apabila dilipat akan segera kembali keposisi semula atau mental. Arti jangan spons, jangan langsung bereaksi.
Biarkan serangan menggelinding seperti air di gelas.
Anda tidak harus membiarkan hal diluar dugaan atau komentar negatif mengenai anda mempengaruhi anda!
Bereaksi dengan benar dan tidak akan merusak hari anda.
Sebuah reaksi yang salah bisa mengakibatkan kehilangan kesenangan dan kebahagiaan bersama keluarga, kehilangan teman, kehilangan kepercayaan, di dalam pekerjaan bisa dipecat sehingga mengakibatkan stres, dll.

Bagaimana Rereaksi Anda:
- Apabila seseorang memotong jalan anda di jalan raya?
Apakah anda akan kehilangan kesabaran?
Membunyikan klakson panjang, dan kembali menyalib, atau membuka kaca jendela kemudian mengeluarkan kutukan melalui kata-kata anda. Merasa tidak dipedulikan dan anda merasa dilecehkan, anda mendekatkan mobil anda ke mobilnya sehingga terjadi gesekan yang mengakibatkan mobil anda tergores.
Mengapa membiarkan mobil tergesek dan rusak? Hanya karena hal sangat sepele.

Ingatlah prinsip 90/10, dan jangan khawatir tentang hal itu.
Anda diberitahu Anda kehilangan pekerjaan Anda.
Mengapa tidak bisa tidur dan jengkel?
Ini akan berhasil.
Gunakan energi kekhawatiran Anda dan waktu untuk menemukan pekerjaan lain.
Pesawat terlambat; itu akan merusak jadwal Anda untuk hari itu.
Kenapa mengambil frustrasi Anda pada pramugari?
Dia tidak punya kendali atas apa yang sedang terjadi.
Gunakan waktu Anda untuk belajar, untuk mengenal penumpang lain.
Mengapa harus tertekan?
Itu hanya akan memperburuk keadaan.

Sekarang Anda mengetahui prinsip 90-10.
Terapkan dan Anda akan kagum pada hasil.
Anda tidak akan kehilangan sesuatu jika Anda mencobanya.

90-10 prinsip sangatluar biasa.
Sangat sedikit orang yang mengetahui dan menerapkan prinsip 90/10. Tetapi apabila anda sudah mengetahui prinsip ini dan melakukannya niscaya hidup anda akan mengalami perubahan
Beberapa kelompok yang sudah menerapkan prinsip90/10, mendapatkan hasil gemilang?
- Jutaan orang penderita stres yang tidak patut seperti pencobaan, masalah dan sakit hati, merasa diri sepertinya tidak pernah menjadi sukses dalam hidup akhinya merasakan manfaatnya.
- Sekelompok orang yang selalu merasakan bahwa hari buruk selalu mengikutinya sepanjang tahun, dimana hal-hal buruk tampaknya akan terus-menerus terjadi merasakan perubahan setelah mempelajari teori 90/10.
- Beberapa komunitas yang merasakan tekanan-tekanan terjadi secara konstan sehingga menyebabkan kurangnya sukacita, dan hubungan yang rusak mengalami perubahan.
- Sekelompok orang yang akibat dari kemarahan sehingga kehilangan sahabat dan teman dan merasakan hidup adalah sesuatu yang paling membosankan dan nampak kejam, akhirnya dapat mengobah pola pikir mereka setelah mempelajari teori 90/10

Apakah anda memiliki seperti beberapa gambaran diatas? Jika anda memiliki dari salah satu gambaran yang telah merasakan perobahan setelah mempelajari teori 90/10, jangan berkecil hati. Seperi mereka merasakan menjadi berbeda andapun dapat merasakannya sekarang!

Caranya adalah:
Pahami dan Terapkan prinsip 90/10, dijamin hal ini akan mengubah hidup anda.
10% yang terjadi dalam kehidupan diluar kendali dan 90% yang terjadi dalam hidup adalah anda yang mengendalikan.
Semoga bermanfaat!
Have a great day, tomorrow, monday is beutifull!

Bekasi, 6 Desember 2009, 23.10 pm

read more..

Winston Churchill seorang yang paling berpengaruh, ketika akan berpidato di acara wisuda Universitas Oxford, Amerika, menghabiskan waktu berjam-jam lamanya untuk mempersiapkan pidatonya. Pada saat dia tampil berpidato dihadapan para calon wisudawan di Universitas Oxford, dimana semua hadirin sudah menunggu dengan sangatb antusias, dia hanya mengucapkan tiga kata : ‘never give up’ (jangan pernah menyerah.

Seorang penulis Norman Vincent Peale, dikenal sebagai pakar penulis dan pembicara pemikiran positive dan pengaruhnya yang banyak menginspirasi para penulis setelahnya menuliskan "Tidak seorang manusiapun yang bisa menjadi kuat lahir dan batinnya, tanpa mengalami perjuangan terlebih dahulu, tanpa dirinya terbenam terlebih dahulu dalam usaha dan ikhtiar melawan kesulitan hidup"
Hidup adalah perjuangan, seorang pejuang adalah seorang yang kesatria, pantang menyerah tetapi akan tetap berjuang sampai titik darah penghabisan, dengan arti pantang menyerah

Pagi ini saya membaca "the Jakarta Post", cerita mengenai seorang yang memmiliki keterbatasan fisik, bernama Stevie Wonder. Siapa yang tidak mengenal Stevie Wonder, seorang penyanyi legendaris dimana lagu0lagu yang dibawakannya selalu mendapat tempat di telinga para pendengarnya. Dia dilahirkan buta sejak lahir. Tetapi didalam keterbatasan fisiknya dia mulai dengan tekun belajar bermain harmonica, piano dan bermain drum sejak usia 9 tahun. Sudah merekam 32 album dan memenangkan 25 kali Grammy Awards dan lebih dari 100 juta album rekamannya terjual di berbagai negara

Lagu-lagu hits yang dibawakan oleh Stevie Wonder, tetap menjadi lagu yang digemari dari zaman ke zaman seperti "I Just Called to Say I Love You", "Lately" dan "We Are the World", memberikan banyak kontribusi pada dunia, sehingga PBB mengangap dia sebagai seorang "Duta Perdamaian", figur yang sangat inspiratif walaupun memiliki keterbatasan fisik telah menjadi seseorang yang dikagumi oleh jutaan orang dan telah memberikan kontribusi kepada jutaan umat manusia.

Ternyata didalam kehidupan kita perlu belajar bagaimana cara bersyukur serta mengembangkan berbagai potensi yang kita miliki merupakan pemberianNya. Jangan pernah berpangku tangan terhadap sebuah kondisi. Berpangku tangan tindakan mengubur potensi dan kekuatan yang ada dalam diri. Tidak ada kekuatan yang lahir dari dorongan orang lain selama kita tidak membuka kesempatan. Anda adalah penentu masa depan anda dibarengi dengan atas segala pertolonganNya

Tahukan anda, Besi dapat menjadi sebuah pisau setelah ditempa palu besar berulang-ulang, dan dibakar di api panas ratusan derajat celsius. Pohon beringin besar yang berumur ratusan tahun, berhasil melewati ribuan angin ribut, jutaan hujan, dan berbagai godaan yang meruntuhkan.

Apa yang menjadi pelajaran di balik hal diatas? Ternyata, sikap ulet untuk tidak pernah berhenti, sering bersembunyi banyak kesempurnaan hidup. Mirip dengan air yang menetesi batu yang sama berulang-ulang, hanya karena sikap tidak pernah berhentilah yang membuat batu berlobang.

Sebagaimana seorang pendaki yang tidak akan pernah berhenti sebelum mencapai puncak, sebagaimana pembalap yang selalu ingin mencapai garis finis maka jangan pernah berhenti sebelum mencapai apa yang menjadi harapan dan cita-cita Anda.

Dalam kekurangan Stevie Wonder, akhirnya saya mendapat pelajaran sangat berharga pagi ini, lahir untuk tidak menyerah pada hidup. Kekurangan adalah suatu fakta yang harus diterima. Tapi bukan syarat untuk menyerah.
Saya malu pada pada diri sendiri, yang dilahirkan dalam kesempurnaan apakah masih pantas untuk menyerah dan kalah? Hidup adalah perjuangan. Hidup adalah membuat karya. Orang yang terbaik adalah mereka yang mampu keluar dari ujian hidup. Orang yang tak kalah dan menyerah pada keadaan, karena selalu ada penolong setia yang selalu siap sedia menolong setiap saat.
"Segala sesuatu dapat ku tanggung di dalam dia yang memberi kekuatan"!

Pagi ini, aku mendapat pelajaran penting. Bahwa hidup adalah perjuangan jangan pernah menyerah pada keadaan dan jangan menjadi beban bagi masyarakat

read more..

Search This Blog

Subscribe Now: iheart

I heart FeedBurner

Silahkan Mengisi Buku Tamu!

Guestbook

AddThis

Bookmark and Share

Mengenai Saya

Halo, saya seorang ibu yang senang untuk belajar, belajar dan belajar!
Belajar yuk!


Perbesar/Perkecil Huruf!

Lokasi Pengunjung Blog Ini

start mp3 download

world music mp3 end

Download Free File