"Emas ditempa dalam api yang sangat panas"
(Peribahasa Latin)
Seorang penulis buku The Power Positive Thinking”, Norman Vincent Peale, suatu kali bertemu dengan seorang temannya bernama, George. Norman Vincent Peale selain terkenal sebagai seorang penulis buku-buku motivasi dia juga seorang pembicara motivator handal. Tersirat jelas di wajah George wajah sarat dengan beban, kaku dan sedang tidak bahagia.
Dengan senyum Norman menyapa sambil berjabatan tangan “Apa kabar, George?”
Saat menyapa sebenarnya Norman tidak serius bertanya. Ia hanya berbasa basi saja, sebagai selajaknya pertemuan dengan kawan.
Tapi George menanggapi pertanyaan yang dilontarkan oleh Norman Peale dengan serius. Selama lima belas menit George memberitahu betapa dirinya sedang sangat susah. Semakin banyak George bercerita semakin sedih hati Norman. Kemudian Norman mulai bertanya, katanya, “George, saya sedih melihatmu dalam keadaan tertekan seperti itu. Mengapa kamu bisa seperti ini?”
George menjawab “Ini karena masalah-masalah saya. Tidak ada hal lain kecuali masalah, saya muak dengan semua masalah yang sedang saya hadapi. Jika kau dapat menghilangkan semua masalah saya, saya akan menyumbang untuk yayasan amal kesayanganmu.”
Dengan santai Norman menjawab, “kemarin saya pergi ke tempat tinggal ribuan orang. Sejauh yang saya ketahui, tak seorang pun dari mereka mempunyai masalah. Kau ingin pergi ke sana?”.
Dengan penuh semangat George menjawab “Kapan kita bisa pergi kesana? Kedengarannya tempat itu cocok untukku. Maukah kamu menemaniku ke tempat itu?”
Dengan senyum Norman menjawab, “Jika demikian, saya akan dengan senang hati mengajakmu ke pemakaman Woodlawn karena setahu saya satu-satunya orang yang tidak mempunyai masalah adalah orang mati.”
Teman, kehidupan identik dengan masalah. Masalah adalah menandakan kehidupan.Setiap orang pasti mempunyai masalahnya sendiri, tidak seorangpun di muka bumi ini luput dari masalah. Selama jantung masih berpacu dan nafas masih dengan leluasa mamasuki paru-paru kita, menandakan kehidupan masih berlangsung, berarti masalah takkan pernah akan berhenti.
Masalah merupakan suatu proses untuk kematangan iman dan pendewasaan diri. Itu sebabnya Norman Peale tidak menganggap masalah sebagai sesuatu yang hal negatif dan harus dihilangkan dengan segera, melainkan masalah merupakan tanda kehidupan, bahwasanya anda masih hidup.
Bersyukurlah jika Allah mengijinkan kita mengalami masalah dan percayalah bahwa
masalah itu tidak pernah melewati batas kekuatan kita. Seorang penulis bernama Ken Blanchard mengatakan, "andai Anda merasa Anda tidak memiliki masalah, berlututlah dan berdoa", segera tanya pada Tuhan “Apa yang terjadi, Tuhan ? Apakah Engkau tidak mempercayaiku? Berilah aku masalah.”
Semua masalah berada didalam benak kita masing-masing! Otaklah yang membuat masalah berbeda melalui cara pandang.
Apabila suatu masalah kita pandang negatif, maka akan membuat kita menggerutu.
Apabila suatu masalah negatif tetapi kita memandang secara positif, memaknai sebagai hal yang positif serta menyikapi dengan cara pandang positif, maka hasilnya pun akan positif pula. Begitu juga sebaliknya .....
"Pikirkanlah hal-hal positif, agar anda memandang sekeliling anda dengan cara positif"
"Change your thoughts and you change your world"
"Ubahlah pikiran Anda dan Anda akan dapat mengubah dunia Anda"
Norman Vincent Peale
"Ubahlah pikiran Anda dan Anda akan dapat mengubah dunia Anda"
Norman Vincent Peale
0 comments:
Post a Comment